7 Film Bertema Wanita yang Menginspirasi

Setiap tanggal 21 April, kita masyarakat Indonesia memperingati Hari Kartini. Hari kelahiran sosok ‘pahlawan’ yang memperjuangkan emansipasi wanita. Untuk ikut serta memperingati hari Kartini, icinema akan merangkum kumpulan film bertema wanita yang mengangkat topik “Empowering Women”. Film-film yang tak hanya untuk hiburan semata; film yang menginspirasi, memberdayakan dan membuat kalian para wanita merasa bangga.

Miss Congeniality (2000)

Film Bertema Wanita

Bercerita tentang seorang teroris yang mengancam akan mengebom saat kontes Miss Amerika Serikat. FBI bergegas untuk menemukan agen wanita untuk menyamar sebagai kontestan. Gracie (Sandra Bullock) dianggap satu-satunya agen FBI wanita yang mampu melakukannya.

Baca juga : 10 Karakter Film Horror Terpopuler Sepanjang Masa

Film yang disutradarai Donald Petrie ini mengangkat sudut pandang berbeda, di mana gadis yang cerdas, dan “tidak beradab” tetap lebih tertarik melakukan sesuatu yang lebih mulia ketimbang menjadi ‘cantik’.

Miss Congeniality sempat masuk nominasi Golden Globe untuk kategori Best Performance (Sandra Bullock). Dan Best Original Song, dengan lagu “One in a Million”.

Wild (2014)

Film Bertema Wanita

Setelah kehilangan ibunya, pernikahannya yang gagal dan pola perilaku merusak diri sendiri. Cheryl Strayed akhirnya memutuskan untuk melakukan perjalanan yang mengubah hidup-nya. Cheryl berpetualang di sepanjang Pacific Crest Trail yang merupakan salah satu jalur terpanjang dan terberat di Amerika. Tanpa pengalaman sebelumnya dan sendirian.

Wild disutradarai oleh Jean-Marc Vallée (Dallas Buyers Club) dan diperankan oleh Reese Witherspoon. Disini Reese sempat masuk nominasi Oscar dalam kategori Best Performance. Sementara, Laura Dern juga dinominasikan sebagai Best Performance in a Supporting Role.

The Devil Wears Prada (2006)

Film Bertema Wanita

Bercerita tentang seorang wanita mandiri bernama Andy Sachs. Dia harus menghadapi berbagai cobaan hidup sebagai wanita ambisius yang memiliki fokus pada karier. Film ini mengangkat sebuah pandangan penting tentang standar ganda yang kerap dihadapi perempuan dalam dunia kerja.

The Devil Wears Prada disutradarai oleh David Frankel dan dibintangi oleh Meryl Streep juga Anne Hathaway. Di film ini Meryl Streep mendapatkan Golden Globe sebagai Pemeran utama wanita terbaik dan nominasi Oscar untuk peran yang sama.

The Blind Side (2009)

Film Bertema Wanita

Film ini bercerita tentang Michael Oher yang merupakan seorang remaja keturunan Afrika-Amerika. Oher juga seorang tunawisma yang ditelantarkan oleh masyarakat. Dia juga sempat keluar-masuk sekolah selama bertahun-tahun karena tak mampu membayar biaya.

Sementara itu, Leigh Anne Tuohy (Sandra Bullock) dan suaminya, Sean (Tim McGraw), memiliki kehidupan yang mewah dan bahagia. Mereka memutuskan untuk mengadopsi Oher. Semenjak saat itu kehidupan Keluarga Tuohy yang merupakan wali sah Oher mulai berubah.

The Blind Side sempat mengantarkan Sandra Bullock meraih Oscar sebagai Best Performance in a Leading Role. Film yang disutradarai oleh John Lee Hancock ini juga mendapat 7 award lain dan 30 nominasi di beberapa award diberbagai negara.

The Help (2011)

Film Bertema Wanita

Di tahun 1960-an, seorang perempuan bernama Skeeter (Emma Stone) baru saja kembali dari kuliah dan kembali ke kota asalnya di Mississippi dengan impian menjadi penulis. Proyek pertamanya? Untuk mewawancarai perempuan kulit hitam di daerah yang bekerja merawat anak-anak dari keluarga kulit putih setempat.

Sebuah kisah yang mengharukan dan menghangatkan hati. Film ini menunjukkan ketangguhan para wanita yang tetap bermartabat meskipun banyak ketidakadilan yang menimpa mereka.

The Help disutradarai oleh Tate Taylor dan dibintangi oleh Emma Stone juga Viola Davis dan Octavia Spencer. Film ini banyak meraih penghargaan, salah satunya didapat melalui Octavia Spencer sebagai pemeran pembantu terbaik Piala Oscar ditahun yang sama. The Help juga masuk jajaran film terbaik sepanjang masa di situs imdb.com

Moana (2016)

Moana

Moana merupakan film animasi produksi Disney, yang bercerita tentang seorang gadis Petualang, berkemauan keras, menentang harapan keluarga dan sukunya. Dia berlayar dengan misi berani untuk menyelamatkan rakyatnya. Sepanjang jalan, Moana memenuhi pencarian kuno leluhurnya dan menemukan satu hal yang selalu dia cari: identitasnya sendiri.

Film ini disutradarai oleh Ron Clements dan John Musker. Sosok Moana sendiri diisi suaranya oleh Auli’i Cravalho dan Dwayne Johnson mengisi suara Maui. Dengan anggaran sebesar $150juta, film ini mampu meraup keuntungan sebanyak 4 kali lipat dari penayangan diseluruh dunia. Moana juga masuk dalam nominasi Oscar sebagai Best Animated Feature Film of the Year.

Kartini (2017)

Film Bertema Wanita

Film ini adalah kisah nyata perjuangan Kartini, pahlawan wanita yang paling populer di Indonesia. Di Indonesia awal tahun 1900 Masehi, Wanita tidak diperbolehkan memperoleh pendidikan yang tinggi, bahkan untuk para Ningrat sekalipun. Wanita Ningrat Jawa saat itu hanya diharapkan menjadi Raden Ayu dan menikah dengan seorang pria Ningrat.

Kartini tumbuh dengan melihat langsung bagaimana Ibu Kandungnya, Ngasirah menjadi orang terbuang di rumahnya sendiri, diangggap pembantu hanya karena tidak mempunyai darah ningrat. Ayahnya, Raden Sosroningrat, yang mencintai Kartini dan keluarganya juga tidak berdaya melawan tradisi saat itu. Kartini berjuang sepanjang hidupnya untuk memperjuangkan kesetaraan hak bagi semua orang, dan hak pendidikan bagi semua orang, terutama untuk perempuan.

Bersama kedua saudarinya, Roekmini dan Kardinah, Kartini membuat sekolah untuk kaum miskin dan menciptakan lapangan kerja untuk rakyat di Jepara dan sekitarnya. Film Kartini ini adalah perjalanan penuh emosional dari sosok Kartini yang harus melawan tradisi yang dianggap sakral bahkan menentang keluarganya sendiri untuk memperjuangkan kesetaraan hak untuk semua orang di Indonesia.

Film asal Indonesia ini disutradarai oleh Hanung Bramantyo. Sementara sosok Kartini sendiri diperankan dengan baik oleh Dian Sastro. Di dilm ini Christine Hakim memenangkan Piala Citra sebagai artis pembantu terbaik 2017.


Itulah 7 film bertema wanita terbaik versi icinema. Bagaimana pendapat kalian? yuk share film bertema wanita yang menurut kalian bagus di kolom komentar.

Selamat Hari Kartini!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *