Trailer Film 1BR – Setelah sukses di penayangan perdananya saat Fantasia Fest di Montreal tahun lalu, Dark Sky Films akhirnya merilis trailer perdana untuk film horor-thriller terbaru mereka yang berjudul; 1BR. Film ini merupakan debut dari sang sutradara; David Marmor. Di trailernya, penonton akan disajikan teror misterius yang menghantui komplek apartemen kecil yang nampak biasa-biasa saja.
1BR berkisah tentang seorang wanita muda bernama Sarah. Setelah meninggalkan masa lalu yang menyakitkan saat berusaha mengikuti mimpinya. Sarah kemudian berencana tinggal di salah satu apartemen yang terlihat sempurna. Namun, semenjak ia tinggal disana, seringkali ia mendengar suara-suara aneh saat malam.
Baca juga : Trailer Behind You, Film Horor Terbaru Addy Miller
Belum lagi, ia juga kerap mendapat surat kaleng yang berisi ancaman-ancaman menakutkan. Kehidupan barunya yang harusnya ‘normal’ tiba-tiba menjadi kacau, begitu ia sadar akan apa yang tersembunyi disekitarnya; di apartemen itu. Saat ia menyadari betapa bahaya kondisinya, semuanya sudah terlambat. Sarah akhirnya harus terjebak di neraka dunia tanpa tahu apakah ia bisa keluar hidup-hidup darisana.
1BR merupakan film debut bagi sutradara sekaligus penulis naskah untuk film ini; David Marmor. Sementara Alok Mishra dan Shane Vorster dari Malevolent Films, Allard Cantor dan Jarrod Murray dari Epicenter duduk sebagai produsernya. Dan Peter Phok sebagai produser eksekutifnya.
Film ini dibintangi oleh Alan Blumenfeld (Heroes), Taylor Nichols (PEN15, Jurassic Park III), Naomi Grossman (American Horror Story) dan Giles Matthey (Once Upon A Time, True Blood). Earnestine Phillips (Here Comes the Boom), Susan Davis (Wargames), Clayton Hoff, Celeste Sullivan dan Nicole Brydon Bloom sebagai Sarah, yang juga melakukan debut aktingnya di film ini.