Trailer ZeroZeroZero, Serial Baru dari Amazon Prime

Trailer ZeroZeroZero – Dilansir dari Deadline; bahwa Amazon Prime, Sky, dan Canal + baru saja merilis trailer untuk series ZeroZeroZero. Serial yang mengangkat tema tentang narkoba ini diadaptasi dari novel karya Roberto Saviano (Gomorrah).

ZeroZeroZero berkisah tentang dinamika keluarga dan perebutan kekuasaan atas perdagangan kokain. Yang juga meliputi problem pengiriman kokain dari Amerika ke Eropa. Beberapa Kartel Meksiko, Mafia Calabria dan para pengusaha korup semuanya saling bertarung untuk mendapatkan kekuasaan atas narkoba.

Baca juga : Review Film Gundala: Pembukaan yang Menarik Bagi Jagat Sinema Bumilangit

Serial ini yang memiliki delapan episode ini dibintangi oleh Andrew Riseborough (Waco). Dane DeHaan (Valerian and the City of a Thousand Planets), Gabriel Byrne (Hereditary), Harold Torres (Sin Nombre), Giuseppe De Domenico, Francesco Colella, dan Tcheky Karyo.

ZeroZeroZero disutradarai oleh Stefano Sollima (Gomorrah), Pablo Trapero (Klan) dan Janus Metz (True Detective). Serial ini dikembangkan oleh tim yang sama yang memproduksi serial Gomorrah; Leonardo Fasoli, Stefano Bises, Saviano, dan Sollima. Untuk naskahnya sendiri ditulis oleh Fasoli dan Mauricio Katz (The Bridge), bersama dengan penulis Max Hurwitz (Hell on Wheels), Sollima, dan Maddalena Ravagli.

Serial ini akan dirilis pada tahun 2020, setelah pemutaran perdana-nya dijadwalkan akan tayang besok (5 September)di 76th Venice Film Festival.

Baca juga : Review Bumi Manusia: Cerita yang Terlalu Ringan untuk Sebuah Mahakarya Pramoedya Ananta Toer

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *